5 Cara Rahasia Agar Gigi Anak Tetap Bagus dan Sehat Sampai Dewasa

Cara rahasia agar gigi susu anak tetap bagus sampai ganti gigi dewasa.
Kalau kita bicara rahasia sebenarnya jangan bilang-bilang yahh. He6x. Tapi disini saya akan tetap bagikan karena ini demi kebaikan jadi harus bebagi yah, semua berdasarkan pengalaman dan lingkungan. Berikut cara rahasianya :
1. Ketika masih bayi 6 bulan atau dimana gigi sudah nongol, setiap malam bersihkan gigi bayi dengan kasa basah bersih agar sisa susu tidak menempel di gigi barunya. Lakukan cara ini sampai anak itu bisa menyikat gigi.
2. Ketika masih kecil kira-kira umur 2 s.d 3 tahun usahakan anak sudah anda belikan sikat gigi walaupun tidak mau gosok gigi. Ajak dia ke kamar mandi dan biarkan dia melihat cara anda menggosok gigi
3. Ketika sudah bisa gosok gigi jangan hanya anda ajarkan sikat gigi di pagi dan sore hari, tapi inti dari sikat gigi adalah sebelum tidur karena disinilah proses gigi berlubang sangat cepat.
4. Ketika sudah berumur 5 tahun anda bisa berikan obat kunyah fluor seperti vinaflor sesuai dosis yang diberikan dokter agar gigi kuat.
5. Jika sudah terlihat hitam-hitam segera periksakan ke dokter gigi dan sekalian mengajarkan agar dia tidak takut pergi ke klinik gigi.
tips cara merawat gigi anak tetap bagus sampai dewasa

Berikut adalah beberapa cara rahasia agar gigi anak anda tetap terawat dan sehat bagus sampai mereka menginjak SD dan gigi berganti gigi dewasa. Selamat mencoba dan saya yakin insyaallah gigi anak akan sehat jika anda memperhatikan kebersihan anak

Related Posts:

0 Response to "5 Cara Rahasia Agar Gigi Anak Tetap Bagus dan Sehat Sampai Dewasa"

Post a Comment